EKSPOS – Kepala Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani telah menjalani pemeriksaan di Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri pada Senin (29/7/2024). Pemeriksaan itu terkait inisial “T” yang disebutnya diduga menjadi aktor judi online.
Dalam pemeriksaan selama lima jam itu, Benny dicecar 22 pertanyaan oleh penyidik Direktorat Tindak Pidana Umum (Dittipidum) Bareskrim Polri. Ia mengatakan identitas sosok berinisial “T” yang diduga aktor judi online dan kebal hukum telah disetor ke penyidik.
Meski demikian, Benny enggan mengungkapkan kepada khalayak siapa inisial “T” tersebut.
“Silakan tanya ke penyidik,” kata Benny di Gedung Bareskrim.
Benny juga menjelaskan alasan mengangkat inisial tersebut dalam rapat terbatas yang dipimpin Presiden Joko Widodo karena menurutnya, ada kaitan judi online di Kamboja dengan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO).
“Harapannya kalau ini bisa dibongkar, maka otomatis menghentikan penempatan ilegal,” kata Benny. (*)